

Wakaf Dana Abadi Kota Sukabumi
Dana Abadi Kota Sukabumi adalah program strategis yang digagas oleh Lembaga Wakaf Doa Bangsa untuk mewujudkan kemandirian ekonomi umat dan keberlanjutan program-program sosial kemasyarakatan di Kota Sukabumi. Program ini menghimpun wakaf uang dari masyarakat, yang dikelola secara produktif dan profesional, guna menghasilkan manfaat jangka panjang dan berkelanjutan bagi generasi saat ini dan masa depan kota Sukabumi.
Melalui Dana Abadi, Lembaga Wakaf Doa Bangsa akan membiayai berbagai sektor penting seperti:
- Ekonomi Umat: permodalan usaha mikro melalui Qordhul Hasan, pelatihan kewirausahaan.
- Pendidikan: beasiswa bagi anak-anak kurang mampu, pembangunan sekolah berbasis wakaf.
- Keagamaan: Kesejahteraan Marbot Masjid, Pengembangan Masjid / Pesantren, infrastruktur keperluan ibadah
- Kesehatan: layanan kesehatan gratis atau bersubsidi bagi masyarakat dhuafa.
- Sosial dan Kemanusiaan: bantuan untuk yatim, janda, dan lansia.
Qardhul Hasan menjadi program prioritas tahap pertama dalam penyelenggaraan penyaluran manfaat wakaf dengan target 5.000 penerima manfaat dengan pola rolling fund.
Program ini terbuka bagi siapa saja yang ingin ikut berkontribusi dalam pembangunan Sukabumi yang berkelanjutan dan penuh keberkahan melalui wakaf. Setiap donasi akan dicatat sebagai wakaf uang, dan hasil pengelolaannya akan disalurkan secara amanah dan transparan.